senja di atas masjid banten

senja di atas masjid banten

Minggu, 13 April 2008

Ampenan: Dimana itu?


Pernah dengar Ampenan? Nama ini sungguh asing untuk orang diusia belasan bahkan dua puluhan. Nama ini asing karena sejak jaman Orba telah diganti/ diubah oleh pemerintah pusat atas persetujuan Pemda Nusa Tenggara Barat.

Ya Ampenan sudah tidak lagi ngetop, beda ketika di jaman Belanda Ampenan dengan bandaranya Selaparang , menjadi salah satu tempat pelarian sekutu selain Papua. Daerah ini menjadi semacam perlindungan dari serangan Jepang. Itu menurut buku sejarah yang dulu dibaca. Sekarang masih ada ngga ya..

Mengapa Ampenan menjadi catatan blog ku karena ternyata hanya segelintir dari lingkungan ku yang mengenal Ampenan. Berkali-kali ke Lombok naik pesawat udara, namun tidak menyadari bahwa inisial AMP adalah kepanjangan dari kata Ampenan. Lebih parah lagi HR yang mengurus SPJ sampai tak bisa membedakan jarak Mataram Lombok dengan Ampenan. Sedihnya Ampenan itu di daerah Surabya, emang soto Ambengan?! Makanya banyak yang protes, masa SPJ ke Ampenan/Lombok berbeda dengan Mataram Lombok. Padahal Ampenan itu sekarang bernama Mataram.

Inilah Indonesia, negeri ini terlalu luas dan bangsa ini terlalu sibuk hingga tak sadar bahwa tak semua warganya mengetahui dan paham atas negeri ini. Ibarat pepatah, gajah di sebrang tampak, kuman didepan mata tak tampak. Btw, Aku tetap cinta negeri ini.

Tidak ada komentar: